Memilih perusahaan logistik terbesar di Indonesia bisa menjadi kunci sukses bisnis Anda, terutama di tahun 2025.
Sebab, perusahaan dengan skala besar umumnya menawarkan layanan yang lebih stabil dan memiliki jangkauan luas untuk pengiriman barang sehingga dapat langsung meningkatkan kepuasan pelanggan.
Saat ini, banyak perusahaan logistik terbesar di Indonesia yang menawarkan berbagai keunggulan, mulai dari ongkos kirim murah hingga layanan pengiriman instan dalam satu hari.
Bahkan tersedia pula vendor logistik, seperti elog by eEDOT, yang menyediakan jasa pengirimana untuk berbagai kebutuhan.
Lantas, mana perusahaan yang paling cocok untuk kebutuhan Anda? Simak jawabannya di sini.
Apa itu Perusahaan Logistik?
Perusahaan logistik berperan dalam memastikan kelancaran pengiriman barang. Peran perusahaan ini semakin vital untuk menyederhanakan proses pengiriman barang yang kompleks, terutama di tengah pesatnya perkembangan bisnis online. Adapun jenis perusahaan logistik adalah:
- Freight Forwarding: Menawarkan layanan logistik, termasuk pemilihan jalur pengiriman terbaik, pengaturan jadwal, pelacakan barang, dan pengelolaan dokumen.
- Lead Service Provider: Fokus pada satu layanan spesifik, baik Lead Service Provider maupun Basic Service.
- Three Party Logistic (3PL): Kolaborasi di mana perusahaan menyediakan layanan seperti pengambilan, penyimpanan, dan pengiriman barang untuk perusahaan lain atas nama klien.
Mengapa Harus Memilih Perusahaan Logistik Terbesar?
Perusahaan logistik berskala besar memiliki sejumlah keunggulan yang membuatnya lebih layak dipilih dibandingkan perusahaan skala kecil. Berikut adalah beberapa alasan yang dimaksud:
- Infrastruktur dan jaringan yang kuat mendukung pengiriman tepat waktu dan aman.
- Rute pengiriman efisien membantu menghemat biaya operasional bisnis.
- Rantai pasok yang terkelola dengan baik mempercepat pengiriman dan mengurangi biaya.
- Layanan fleksibel dan skalabilitas tinggi memastikan kebutuhan bisnis dapat terpenuhi secara optimal.
- Keahlian khusus dan pengetahuan terkini memberikan solusi logistik terbaik.
- Pengalihan tugas logistik memungkinkan bisnis fokus pada kegiatan utama.
Daftar Perusahaan Logistik Terbesar di Indonesia 2025
Setelah mengetahui sejumlah kelebihannya, kini saatnya Anda memilih perusahaan mana yang akan menangani tugas logistik bisnis Anda. Adapun daftar perusahaan logistik terbesar di Indonesia pada tahun 2025 meliputi:
1. J&T Express
Didirikan pada 2015, J&T Express berhasil meraih Top Brand Award dalam tiga tahun pertama. Kini, J&T Express sudah memiliki 1.025 cabang, 10.000 kurir (Sprinter), dan 1.000 unit transportasi di seluruh Indonesia. Dengan harga terjangkau, berikut adalah layanan dari J&T Express:
- Layanan EZ: Pengiriman 2-7 hari ke seluruh Indonesia.
- J&T Express Eco: Pengiriman 7-17 hari untuk seluruh pulau Jawa.
- J&T Super: Pengiriman 1-3 hari untuk Jawa, Bali, Kalimantan, Sumatra, Sulawesi, dan Batam.
- J&T Doc: Pengiriman 2-7 hari untuk seluruh Indonesia.
- J&T Heboh: Pengiriman 2-7 hari untuk seluruh Indonesia.
Baca juga: Begini Cara Menghitung Biaya Logistik Agar Lebih Akurat dan Efisien
2. JNE
JNE (Jalur Nugraha Ekakurir) adalah perusahaan logistik terbesar di Indonesia yang telah beroperasi sejak 1990. Dengan jaringan luas dan teknologi canggih, JNE menawarkan layanan cepat dan fleksibel, seperti:
- JNE Express: Pengiriman dokumen atau barang dari 8.000 titik layanan yang terbagi menjadi Reguler, YES (sampai esok hari), dan OKE (tarif ekonomis).
- JNE Logistics: Layanan transportasi dan gudang terintegrasi, mencakup Warehouse and Fulfillment Service serta Distribution Service.
- JNE Freight: Pengiriman door-to-door untuk ekspor ke lebih dari 220 negara.
3. Ninja Xpress
Ninja Xpress adalah salah satu perusahaan logistik terbesar di Indonesia sejak 2015. Sesuai namanya, Ninja Xpress menawarkan pengiriman cepat dengan pemantauan real-time, menjadikannya pilihan terpercaya bagi lebih dari 2.000.000 pemilik bisnis di Asia Tenggara.
Layanan yang ditawarkan oleh Ninja Xpress sebagai perusahaan logistik adalah pengiriman 1-3 hari untuk Reguler, Same-Day, dan Kargo, serta layanan Cross-Border untuk pengiriman paket dari Indonesia ke Malaysia dan Singapura.
4. Lion Parcel
Perusahaan logistik terbesar di Indonesia lainnya adalah Lion Parcel, yang sudah berdiri sejak tahun 2013. Dengan harga yang kompetitif, Lion Parcel menawarkan berbagai macam layanan pengiriman barang untuk domestik maupun internasional, di antaranya yaitu:
- Bosspack: Pengiriman prioritas 1-2 hari.
- Regpack: Pengiriman 2-3 hari.
- Jagopack: Pengiriman termurah 2-7 hari.
- Interpack: Pengiriman internasional 3-5 hari.
- Bigpack: Pengiriman paket besar 6-9 hari.
- Jumbopack: Pengiriman jumbo 6-9 hari.
- Otopack150: Pengiriman motor 150 cc 7-10 hari ke seluruh Indonesia.
- Otopack250: Pengiriman motor 150-250 cc 7-10 hari ke seluruh Indonesia.
5. POS Indonesia
POS Indonesia, perusahaan logistik BUMN yang berdiri sejak 2004, awalnya fokus pada pengiriman surat dan paket dengan prangko. Kini, POS Indonesia melayani pengiriman untuk e-commerce dan kebutuhan industri, baik domestik maupun internasional.
Layanan yang ditawarkan pun beragam. Untuk pengiriman domestik, tersedia POS Sameday, POS Reguler, POS Ekonomi, POS Nextday, dan POS Jumbo. Untuk pengiriman internasional, POS Indonesia menyediakan EMS, e-Packet, POS Ekspor, dan lainnya.
6. TiKi
TiKi (Titipan Kilat) termasuk perusahaan logistik terbesar di Indonesia yang telah beroperasi sejak 1970. Dengan jaringan yang mencakup 65 kota besar, 3.700 gerai, dan lebih dari 6.000 karyawan di seluruh Indonesia, TiKi menawarkan berbagai layanan logistik, antara lain:
- Same Day Service: Pengiriman pada hari yang sama.
- Over Night Service: Pengiriman sampai hari esok.
- Regular Service: Pengiriman sekitar 3 hari.
- Economy Service: Pengiriman dengan ongkir hemat.
- Trucking Service: Pengiriman barang dengan berat min. 10 kg.
- International Service: Pengiriman ke luar negeri.
Baca juga: 7 Jenis-Jenis Mobil Angkutan Barang Beserta Kegunaannya
7. SiCepat Ekspres
Sebagai salah satu perusahaan logistik terbesar di Indonesia, SiCepat Ekspres melayani lebih dari 500 kota di seluruh Indonesia dan menawarkan pengiriman tercepat dalam 15 jam dengan harga terjangkau. Layanan yang ditawarkan antara lain:
- Reguler: Pengiriman dalam 15 jam.
- BEST: Pengiriman sekitar 1 hari.
- HALU: Pengiriman mulai dari Rp5.000.
- SiCepat Go!: Pengiriman 1-3 hari untuk Pulau Jawa, Bali, dan beberapa daerah di Asia.
- BBM: Pengiriman dengan tarif ekonomis.
- GOKIL: Pengiriman 1 hari untuk kargo.
- COD: Pengiriman 6-8 jam dengan pembayaran di tempat.
8. RPX (Rapid Express)
RPX, salah satu perusahaan logistik terbesar di Indonesia, menyediakan layanan pengiriman barang domestik dan internasional melalui jaringan transportasi udara, darat, dan laut. Meski memiliki jangkauan luas, RPX tetap menawarkan harga terjangkau, termasuk untuk pengiriman barang berskala besar.
Layanan RPX meliputi Domestic Express, International Express, dan International Freight untuk kargo laut dan udara. Selain itu, RPX juga mendukung bisnis Anda dengan layanan tambahan seperti Transit Warehouse, Distribution Trucking, dan lainnya.
Demikian pembahasan mengenai perusahaan apa saja yang tergolong sebagai perusahaan logistik terbesar di Indonesia. Sebagai pengusaha andal, Anda harus cermat dalam memilih perusahaan logistik terbesar di Indonesia yang dapat mengoptimalkan pengiriman barang. Namun, jika Anda masih bingung memilih, eDOT siap membantu lewat platform elog.
Dengan harga fleksibel, Anda bisa menyewa berbagai kendaraan, mulai dari pick-up, wingbox, mobil box, hingga kontainer. elog juga menyediakan rute pengiriman efisien, pemantauan real-time, dan menghubungkan mitra dengan klien, baik individu maupun perusahaan. Yuk segera sewa layanan logistik di elog biar bisnis Anda semakin lancar!
Baca juga: Panduan Memilih Vendor ERP yang Tepat untuk Bisnis Anda