Di tengah persaingan bisnis yang semakin ketat, kendala sales di lapangan kerap menjadi tantangan utama dalam mencapai target penjualan.
Sales lapangan memegang peran penting dalam mengenalkan produk, menjangkau prospek secara langsung, serta membangun hubungan dengan pelanggan.
Namun, keterbatasan data, sulitnya menemukan prospek yang tepat, hingga kurangnya koordinasi internal sering menghambat kinerja mereka dan berdampak pada produktivitas tim secara keseluruhan.
Jika tidak segera diatasi, masalah ini berpotensi menghambat pertumbuhan bisnis. Karena itu, penting untuk memahami kendala yang dihadapi sekaligus strategi yang tepat agar aktivitas penjualan berjalan lebih optimal. Simak pembahasannya lebih lanjut di artikel ini.
Kendala-Kendala Sales di Lapangan
Sales sering dihadapkan pada berbagai situasi yang menghambat kinerja di lapangan. Hal tersebut kerap kali menjadi alasan sales tidak capai target. Berikut beberapa kendala-kendala sales di lapangan yang paling umum terjadi:
1. Data Pelanggan Tidak Akurat
Data pelanggan tidak akurat atau jarang diperbarui sering menjadi salah satu kendala sales di lapangan yang umum terjadi.
Tanpa informasi yang lengkap dan tepat, sales akan kesulitan menyusun penawaran yang relevan sekaligus membangun hubungan yang baik dengan pelanggan.
2. Sulit untuk Melacak Aktivitas Sales
Tanpa dukungan alat yang memadai, aktivitas sales di lapangan menjadi sulit dipantau. Mulai dari rute kunjungan hingga hasil interaksi dengan pelanggan, semuanya kerap tidak terdokumentasi dengan jelas sehingga menyulitkan evaluasi kinerja.
3. Manajemen Waktu yang Buruk
Manajemen waktu kurang optimal juga merupakan salah satu kendala sales di lapangan yang membuat aktivitas tidak berjalan efektif.
Tanpa alat bantu yang tepat, sales kerap kesulitan mengatur jadwal kunjungan, mencatat hasil pertemuan, dan menentukan prioritas prospek.
Baca juga: Sales Taking Order: Pengertian, Cara Kerja, dan Strategi untuk Bisnis
4. Koordinasi dengan Tim Internal Kurang Efektif
Koordinasi yang kurang efektif dengan tim internal dapat menghambat proses penjualan. Ketika sales lapangan tidak terhubung dengan baik dengan tim marketing atau customer service, alur informasi menjadi terputus dan berdampak pada kelancaran penawaran ke pelanggan.
5. Kesulitan dalam Menemukan Prospek yang Sesuai
Menemukan prospek yang tepat sering menjadi tantangan bagi sales di lapangan. Minimnya data calon pelanggan dan kurangnya pemahaman terhadap segmentasi pasar membuat upaya penjualan tidak selalu sesuai dengan target yang dituju.
6. Tidak dapat Membangun Hubungan Baik
Sales berperan sebagai perwakilan perusahaan di hadapan pelanggan sehingga membangun hubungan yang baik menjadi hal penting.
Tanpa kedekatan yang kuat, sales tidak hanya akan kesulitan menarik pelanggan baru, tetapi juga berisiko kehilangan pelanggan lama.
7. Sering Mendapatkan Penolakan
Penolakan dari calon pelanggan merupakan tantangan yang sering dialami sales di lapangan, baik di tahap awal hingga proses penutupan.
Jika terjadi terlalu sering, penolakan bisa menurunkan semangat dan motivasi, padahal kemampuan mengelolanya dengan baik justru membantu sales menjadi lebih tangguh dan bertahan di lapangan.
8. Tidak Memahami Produk yang Ditawarkan
Penjualan tidak hanya tentang menawarkan produk, tetapi juga menjelaskan manfaatnya bagi pelanggan. Ketika sales kurang memahami produk yang ditawarkan, mereka akan kesulitan meyakinkan calon pelanggan sehingga peluang terjadinya penjualan pun menurun.
9. Tidak Mengenali Calon Pelanggan
Menawarkan produk ke semua orang belum tentu menghasilkan penjualan. Tanpa memahami target market dengan tepat, sales akan kesulitan mengenali calon pelanggan yang sesuai dan memberikan rekomendasi produk berdasarkan kebutuhan mereka. Kesalahan ini sering kali menjadi salah satu alasan tidak sampai target penjualan oleh sales.
10. Tidak Melakukan Evaluasi
Fokus mengejar penjualan tanpa melakukan evaluasi sering menjadi kendala dalam aktivitas sales. Padahal, evaluasi penting untuk meningkatkan kemampuan pemasaran, mengasah kompetensi, dan memperbaiki cara sales menawarkan produk kepada pelanggan.
Baca juga: Apa itu Sales Management? Ini Fungsi, Aspek, dan Strateginya!
Strategi Menangani Kendala Sales
Tidak semua strategi perlu diterapkan bersamaan. Fokus pada langkah yang paling relevan dapat membantu meningkatkan efektivitas kerja dan produktivitas sales lapangan secara bertahap. Berikut strategi utama yang bisa diterapkan:
- Gunakan CRM untuk aktivitas canvassing: Manfaatkan CRM (Customer Relationship Management) agar data pelanggan lebih rapi, rute kunjungan terencana, aktivitas tercatat, dan koordinasi dengan tim internal berjalan real-time.
- Terapkan segmentasi pasar yang tepat: Dengan membagi prospek sesuai target market, sales bisa fokus pada pelanggan potensial dan menyusun pendekatan yang lebih relevan.
- Lakukan pelatihan dan simulasi lapangan secara rutin: Pembekalan skill komunikasi, teknik penjualan, dan cara menghadapi penolakan membantu sales lebih percaya diri saat bertemu prospek.
- Tentukan KPI yang jelas dan terukur: Indikator, seperti jumlah kunjungan, rasio closing, dan durasi pertemuan memudahkan evaluasi serta pemberian feedback yang tepat.
- Pantau aktivitas sales secara real-time: Pelacakan lokasi membantu memastikan kunjungan sesuai rencana, rute efisien, dan waktu kerja lebih optimal.
- Otomatisasi tugas administratif: Laporan kunjungan dan pembaruan data bisa dilakukan lebih cepat tanpa menguras waktu sales di lapangan.
- Berikan insentif berbasis kinerja: Skema penghargaan yang jelas dapat meningkatkan motivasi sales untuk mencapai dan melampaui target penjualan.
ework: Solusi Pengelolaan Kinerja Sales!
Beragam kendala sales di lapangan dapat diatasi dengan dukungan sistem yang tepat. ework hadir sebagai solusi Sales Force Automation yang membantu perusahaan memantau aktivitas sales secara real-time, mengelola data pelanggan dengan rapi, serta mempermudah follow up dan penawaran secara terstruktur.
Melalui fitur-fitur andalannya, seperti chat commerce, pencatatan pesanan, hingga pelacakan kinerja, tim sales dapat bekerja lebih efisien dan fokus membangun hubungan dengan pelanggan.
Saatnya tingkatkan produktivitas dan efektivitas penjualan bisnis Anda. Hubungi kami sekarang dan komunikasikan kebutuhan manajemen sales Anda untuk menikmati keunggulan ework dari eDOT.
Baca juga: Sales Plan: Pengertian, Jenis, dan Tips Efektif Menyusunnya